Cara Mendapatkan Izin Usaha Padang Golf

Cara Mendapatkan Izin Usaha Padang Golf

Olahraga golf sudah semakin terkenal saja di Indonesia. Ya, olahraga ini memang terkenal elit dan biasanya dilakukan oleh orang kaya. Menjalankan bisnis padang golf pun menarik untuk digeluti karena akan mendatangkan uang yang banyak.

Anda tidak perlu membangun gedung pencakar langit yang mewah, cukup mengatur tingkat ketinggian dari rumput serta kelembabannya secara berkala. Yang dibutuhkan disini adalah lapangan yang luas untuk memainkan olahraga golf.

Untuk mendirikan usaha padang golf inipun tidak sulit dan persyaratannya tidak terlalu banyak. Ingin tahu apa saja persyaratannya? Yuk simak informasi yang menarik berikut ini.

  • Advice planning dan rencana tapak yang diperoleh dari Dinas Tata Kota ke Dinas Pariwisata
  • Izin lokasi
  • Akta Pendirian Perusahaan untuk usaha yang berbadan hukum dan KTP (Kartu Tanda Penduduk) pemimpin untuk yang usahanya dijalankan secara perorangan
  • Bukti status tempat atau kepemilikan yang jelas
  • NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)
  • Rekomendasi dari Dinas Olahraga terkait
  • Surat Keterangan yang menyatakan bahwa usaha tersebut tidak memberatkan lingkungan atau tetangga yang diketahui oleh RT/RW/Lurah/Camat.

Setelah persyaratan-persyaratan tersebut terkumpul dan Anda telah selesai mendaftarkan usahanya, maka langkah selanjutnya adalah membayar biaya administrasi yang besarnya telah ditentukan oleh pemerintah guna mendapatkan ISUP (Izin Sementara Usaha pariwisata).

Tentu saja ISUP saja belum cukup untuk bisa mendirikan usaha padang golf. Oleh sebab itu, Anda harus membuat ITUP (Izin Tetap Usaha Pariwisata) dengan melampirkan bererapa persyaratan berikut ini.

  • Fotokopi Izin sementara usaha Pariwisata (ISUP)
  • Fotokopi Surat Izin Mendirikan Bangunan (IMB)
  • Bukti pelunasan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan pajak hiburan
  • Surat Izin Undang-undang gangguan atau HO
  • Surat Keterangan Domisili Perusahaan yang berasal dari lurah dengan diketahui oleh camat yang bersangkutan.

Tidak terlalu banyak kan persyaratan yang dibutuhkan untuk mendirikan usaha padang golf? Mengingat bisnis ini begitu menjanjikan untuk ke depannya, maka Anda jangan menyepelekan pembuatan izin tersebut ya.
Rencanakanlah usaha Anda dengan matang dan gunakanlah strategi bisnis yang terbaik agar usaha Anda bisa memenangkan persaingan dan mendapatkan keuntungan yang maksimal. Utamakanlah pelayanan yang ramah dan tempat yang kondusif untuk para pelanggan yang hadir.